Otomotifa

-Gran Max menjadi salah satu fondasi penting dari penjualan Daihatsu dan menempati posisi terdepan dalam pasar untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang sedang berkembang.

Terlebih lagi perkembangan di sektor UMKM kian pesat, sehingga mereka menjadi lebih teliti saat memilih kendaraan yang akan membantu keperluan operasional usaha mereka.

Ini menjadi sebuah peluang pasar bagi Daihatsu untuk menghadirkan Gran Max dengan berbagai tipe, mulai dari Pick Up, Blind Van, hingga Mini Bus.

Daihatsu Gran Max tetap memperlihatkan kehadirannya dan menjadi favorit bagi banyak pemilik usaha di Tanah Air. Mulai dipasarkan sejak 2007, model mobil ini sudah berhasil menjual lebih dari 850 ribu unit di Indonesia.

Keunggulan performa, efisiensi bahan bakar, serta kemudahan perawatan menjadikan alasan para pelaku berbagai bidang usaha, mulai dari logistik, kuliner, industri kreatif, hingga usaha lainnya.

Sebagai informasi Gran Max hadir dengan dua pilihan mesin: 1.300 cc dan 1.500 cc. Varian 1.5L dilengkapi dengan mesin baru 2NR-VE Dual VVT-i yang mampu menghasilkan performa bertenaga tanpa mengorbankan efisiensi bahan bakar.

Dilengkapi dengan roda berdiameter 14 inci, kendaraan ini memiliki ground clearance yang lebih tinggi 15 mm, sehingga lebih aman dan nyaman saat melintasi genangan air atau jalanan tidak rata.

Beberapa varian 1.5L juga menyematkan fitur Electronic Power Steering (EPS) yang membuat manuver lebih ringan. Pada bagian interior, dibekali dengan desain stir kemudi terbaru, serta tambahan fitur praktis seperti cup holder dan dashboard storage untuk kemudahan penyimpanan barang.

Melalui aspek pelayanan pasca-penjualan, Daihatsu menyediakan dukungan terbaik dengan jaringan 177 bengkel resmi, memiliki fasilitas servis spesial bagi Gran Max, dan dilengkapi dengan 275 kendaraan layanan Daihatsu Mobile Service (DMS) yang dapat mencapai beragam daerah.

Pelanggan pun bisa menikmati layanan perawatan rutin secara cuma-cuma dalam jangka waktu tertentu untuk menghemat biaya, menjadikan Gran Max sebagai opsi ideal bagi pebisnis terutama mereka yang bergerak di sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Gran Max tersedia dalam beberapa jenis dengan harga bersaing, meliputi Gran Max Pick Up yang dimulai dariRp 163.550.000; diikuti oleh Gran Max Blind Van seharga mulai dari Rp 175.900.000; dan juga Gran Max Minibus yang harganya mulai dari Rp 208.250.000 (OTR untuk DKI Jakarta). Harga ini bisa bervariasi bergantung pada variasi yang dipilih, lokasi, dan daerahnya.

Mobil ini memiliki nilai jual kembali (resale value) yang tetap baik, sehingga menjadi opsi sempurna untuk pebisnis yang mengutamakan faktor investasi dalam jangka waktu lama.

Dengan campuran ketangguhan, kelengkapan fitur, harga bersaing, serta nilai jual kembali yang baik, wajar jika Daihatsu Gran Max tidak hanya dijadikan sebagai armada kerja, tetapi juga dipandang sebagai investasi usaha bernilai tinggi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending